Senin, 05 Desember 2016

contoh-contoh energi gerak dalam kehidupan sehari-hari


Jika kita ingin mencari informasi mengenai sumber energi gerak, maka kita datang ke tempat yang tepat karena di dalam artikel ini ada penjelasan singkat mengenai apa penegertian dari energi gerak beserta contoh dan pemanfaatanya dalam kehidupan sehari hari. Energi gerak adalah energi yang dihasilkan suatu benda untuk bergerak.
Energi gerak dibedakan menjadi dua yaitu energi kinetik dan juga energi potensial. Energi kinetik adalah energi yang dihasilkan suatu benda untuk bergerak dari keadaan diam yang bergerak pada kecepatan tertentu dan juga memiliki masa tertentu. Energi potensial adalah energi yang menghasilkan benda untuk bergerak. Sebelum membahas mengenai contoh dari energi gerak dalam kehidupan sehari hari, tak ada salahnya mengetahui terlebih dahulu apa itu energi kinetik dan juga energi potensial.
Energi Kinetik
Sudah dijelaskan tadi bahwa energi kinetik merupakan energi yang dimiliki oleh benda yang bergerak. Contohnya saja angin yang bertiup dapat menggerakkan kincir angin. Seperti yang kita ketahui bahwa motor melaju lebih cepat daripada truk. Mengapa demikian? Hal ini karena massa motor lebih kecil jika dibandingkan dengan massa truk. Sehingga untuk melaju lebih cepat truk membutuhkan energi yang lebih besar. Jadi dapat disimpulkan bahwa semakin besar massa suatu benda maka semakin besar pula energi kinetiknya. Semakin cepat benda itu bergerak, maka energi kinetiknya pun semakin besar.  Besarnya EK suatu benda ditentukan oleh besarnya massa dan kecepatan geraknya. Hubungan antara massa benda (m), kecepatan (v) dapat dituliskan dalam rumus sebagai berikut.
EK = 1/2 m . v²
Energi Potensial
Contoh energi potensial adalah peristiwa jatuhnya buah mangga. Ketika buah mangga tersebut jatuh, maka buah tersebut memiliki energi kinetik karena geraknya. Akan tetapi jika buah mangga masih berada di pohon, buah tersebut memiliki energi potensial karena kedudukannya terhadap tanah. Sedangkan, apabila buah mangga menyentuh tanah, maka energi potensialnya 0, karena kedudukannya terhadap tanah 0.  Semakin besar massa benda maka semakin besar pula EP yang dimilikinya. Dan semakin tinggi letaknya maka EP juga semakin besar.
EP = m . g . h 

Contoh Sumber Energi Gerak

Salah satu contoh sumber energi gerak adalah angin. Angin adalah salah satu sumber daya alam yang dimanfaatkan untuk kehidupan sehari hari. Banyak orang yang menggunakan angin sebagai sumber energi gerak seperti untuk mengeringkan pakaian yang basah, mengeringkan bahan makanan tradisional dan juga digunakan sebagai pembangkit listrik.
Salah satu kegunaan dari energi gerak pada angin adalah untuk menciptkan energi listrik. Energi angin yang mengenai kincir angin akan menggerakan turbin yang nantinya akan dikonversikan menjadi energi listrik untuk seluruh daerah di dekatnya. Namun, pembangkit listrik dengan menggunakan sumber energi angin sangat jarang digunakan karena proses dalam instalasi awal sangat mahal dan membutuhkan banyak tenaga manusia untuk membangunya.
Contoh lain dari sumber energi gerak adalah air. Nah, khusus yang satu ini, bisa kita temukan di danau ataupun sungai yang mempunyai aliran yang sangat deras. Biasanya orang orang menggunakan energi gerak dari air untuk membangun pembangkit listrik tenaga air. DI Indonesia, banyak terdapat pembangkit listrik dengan menggunakan energi gerak dari air untuk menggunakan turbin.
Selain instalasinya yang terbilang mudah, namun proses pembuatan pembangkit listrik ini juga membutuhkan waktu yang sangat lama. Selain itu, jika memasuki musim kemarau, air akan mengering dan pasokan air akan berkurang. Hal ini menyebabkan pemerintah harus mengambil langkah pemadaman bergilir karena pasokan listrik tidak normal seperti biasanya.

Macam Macam Sumber Energi Gerak

Macam macam sumber energi gerak yang bisa kita temui di alat elektronik adalah energi kimia yang terdapat pada batu battery dan juga listrik. Nah energi gerak yang ini harus dikonversikan terlebih dahulu menjadi energi listrik yang nantinya akan diubah menjadi energi gerak. Contoh yang bisa kita temui adalah energi gerak pada jam dan juga mesin cuci.
Memang contoh kasus diatas adalah energi gerak yang berasal dari energi listrik dan juga energi kimia. Perubahan dari energi kimia ke energi gerak pada batu battery sangat mudah habis karena bahan kimia juga mempunyai masa pakai tersendiri. Berbeda dengan listrik, sumber daya yang satu ini juga merupakan sumber energi gerak yang bisa dikonversikan menjadi berbagai macam energi.
Sumber Energi Gerak Dalam Kehidupan Sehari Hari. Energi gerak pada kehidupan sehari hari memang dengang mudah kita temui. Energi gerak pada turbin di pembangkit listrik dengan menggunakan air dan angin adalah contoh simple dalam energi gerak yang diubah menjadi energi listrik. Sumber energi gerak pada angin dan air merupakan sumber energi gerak yang besar yang bisa kita manfaatkan dalam kehidupan kita sehari hari. Itulah contoh mengenai sumber energi gerak yang bisa kita manfaatkan dalam kehidupan sehari hari.

1 komentar:

  1. Harrah's Cherokee Casino & Hotel - MapYRO
    This hotel is 1.3 순천 출장마사지 mi (1 파주 출장마사지 km) from Harrah's Cherokee Casino & Hotel. Harrah's Cherokee Casino & 시흥 출장안마 Hotel is 1.6 mi (1 km) from Harrah's Cherokee Casino & 충청남도 출장샵 Hotel. Rating: 4.5 · 용인 출장샵 ‎44 reviews

    BalasHapus